Monday, August 12, 2013

pengenalan biosafety

sebelum yang ribet2 tentang bioteknologi lainnya lebih baik kita mengenal yang dasar dulu yuk!!! biasanya yang dasar selalu dianggap remeh oleh praktikan padahal hal inilah yang mempengaruhi kinerja kita di laboratorium. hal saya akan tulis di blog ini pertama kali adalah berjudul biosafety
standard keamanan dan prosedur umum di laboratorium bioteknologi terutama mikrobiologi ada pantangan Aktifitas yang dilarang yaitu:

  • makan, minum , merokok (sudah pasti sepertinya ini hehe)
  • mengunakan lensa kontak 
  • memipet cairan dengan mulut
  • menyimpan makanan 
Aktifitas wajib yang dilakukan:

  • tidak mengunakan peralatan yang sudah pecah atau rusak 
  • dekontaminasi semua peralatan yang sudah digunakan (perlu sterilisasi alat sebelum maupun sesudah melakukan praktikum)
Standar kerja di laboratorium mikrobiologi (hal yang dapat mempengaruhi hasil dari praktikan) :

  • mencuci tangan sebelum dan sesudah aktifitas kerja
  • mengunakan jas lab dan sarung tangan 
  • memperhatikan tanda peringatan dan larangan di laboratorium supaya aman saat kerja 
  • mensterilkan alat dengan alkohol 70% maupun larutan desinfektan lainya dan memanaskan dengan bunsen 
  • mengunakan bulp pipet agar larutan tidak mengunakan mulut saat mau memindahkan larutan 
  • membatasi bicara saat didalam laboratorium 
  • pemberian label pada kultur disertai dengan nama dan tanggal supaya memberitahukan ke orang lain agar tidak menganggu kultur yang sedang kita kerjakan tanpa sepengetahuan kita 
  • mensterilkan alat dan bahan akan tidak terjadi kontaminasi 
  • membersihkan meja dan lantai di laboratorium saat selesai bekerja
Pengelolaan limbah dan sampah jga perlu dilakukan jga agar tidak mencemari lingkungan sekitarnya kan kasian kalau ada orang lain apa2 gara2 hasil kerja kita g lucu kan?? hehe

  1. limbah padat biasanya disterilkan dengan cara perebusan atau autoklafing sebelum dibuang ke tempat sampah
  2. limbah cair berupa zat warna dan reagen tidak dibuang ke dalam bak pencucian secara langsung tpi dikumpulkan terlebih dahulu di botol pengumpul
Bila ada kecelakaan kecil :

  • beri peringatan kepada yang lain pada daerah tumpahan 
  • isolasi daerah tumpahan 
  • pindahkan yang dapat mengakibatkan luka
  • lakukan dekontaminasi bila perlu 
  • melaporkan ke kepala lab 
  • melakukan pertolongan pertama P3K
  • memberikan laporan tertulis
    kecelakaan besar :

  • beritahu kepala lab 
  • bersihkan kulit yang terkena dengan sabun  berkumur air garam jika terkontak zat atau cairan 
  • beri bantuan pertama 
  • menghubungi UGD 
  • memberikan laporan 
dah selesai kita membahas biosafety kita lanjut ke bab selanjutnya ok coy :p


No comments:

Post a Comment